7 Tips Merawat Burung Kenari Bagi Kamu yang Sibuk Bekerja, Pastikan Selalu Memberikan Vitamin 

Cara Bikin Burung Kenari Makin Gacor dengan Pemberian Pakan Alami, Pemula Wajib Tahu Ini! 
Ilustrasi cara merawat burung kenari supaya makin gacor

LINGKARWILIS.COM – Merawat burung kenari membutuhkan perhatian khusus agar burung tetap sehat, bahagia, dan aktif. 

Salah satu aspek penting dalam merawat burung kenari adalah memberikan pakan yang seimbang dan berkualitas, termasuk tambahan sayuran dan extra fooding untuk memenuhi kebutuhan gizi mereka.

Bagi mereka yang memiliki jadwal kerja padat, merawat burung kenari pasti akan sulit sehingga perlu meluangkan waktu untuk merawatnya.  

Supaya tidak sibuk membagi waktu, kami akan memberikan beberapa tips merawat burung kenari bagi yang sibuk bekerja. 

Merawat Burung Kenari 

1 Rutinitas Pagi:

Setiap pagi, sekitar jam 5.30 hingga 6.00 keluarkan burung kesayangan. Kemudian gantung mereka dengan jarak minimal antara dua meter hingga tiga meter. Sambil mereka berkicau dan melihat satu sama lain, manfaatkan waktu ini untuk memberikan mandi pada burung.

6 Drama Korea Romantis yang Bisa Temani Malam Tahun Baru, Banyak Chemistry yang Tercipta 

2 Persiapan Sebelum Berangkat Kerja

Sebelum berangkat kerja pada jam pastikan burung kenari yang lain sudah dimandikan dan disiapkan untuk berada di dalam kandang teras. Hal ini bertujuan untuk mengurangi stres dan agar burung tidak terlalu aktif saat di rumah.

3 Perawatan di Siang Hari

Ketika pulang kerja lakukan perawatan harian untuk kenari. Ini melibatkan penggantian pakaian kandang, pemberian pakan baru, dan pembersihan kandang. Anda bisa menggunakan koran sebagai alas karena cepat menyerap kotoran dan mudah dikeringkan.

Resep Akhir Bulan, Nugget Tempe Cocok Banget Buat Anak Kos yang Dompetnya Menipis 

4 Mandi Malam

Mandi malam tidak perlu dilakukan jika terlalu sering. Namun, jika kenari birahi, ganti settingan pakan dan memberikan mandi pada pagi hari untuk menjaga kondisi kesehatan mereka.

5 Vitamin dan Tambahan

Anda bisa menggunakan pakan goldcoin harian dan kadang-kadang memberikan sayuran seperti sawi dan jagung manis. Telur puyuh hanya diberikan pada pejantan yang sedang proses ternak.

Cogil Satria Mahathir Resmi Bebas Dari Penjara, Kasus Penganiayaan Anak Anggota DPRD Ditutup

6 Kebersihan dan Pergantian Alas

Melakukan kebersihan kandang dan mengganti alas dengan koran. Hal ini dilakukan agar kotoran cepat kering dan menghindari bau yang tidak sedap.

Itulah beberapa tips sederhana dalam merawat kenari bagi para pekerja yang sibuk. Jangan lupa untuk memberikan pertanyaan atau saran di kolom komentar. 

Editor: Shadinta Aulia Sanjaya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *