Inter Kediri Raih Kemenangan Dramatis 2-1 atas Triple’s Kediri, Pastikan Lolos ke Babak 16 Besar Liga 4 Jatim

Inter Kediri Raih Kemenangan Dramatis 2-1 atas Triple's Kediri, Pastikan Lolos ke Babak 16 Besar Liga 4 Jatim
punggawa Inter Kediri saat berlaga melawan Triple's Kediri di Stadion Brawijaya Kota Kediri (ist)

Kediri, LINGKARWILIS.COM – Inter Kediri sukses mengamankan satu tiket ke babak 16 besar Liga 4 Jawa Timur setelah menaklukkan Triple’s Kediri dengan skor tipis 2-1 dalam laga Derby Kediri. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, pada Rabu (22/1/2025), ini penuh dengan tensi tinggi.

Inter Kediri unggul lebih dulu melalui gol Muhamad Fadillah Akbar di menit ke-15. Keunggulan diperbesar oleh Gianfranco Zola yang mencetak gol pada masa injury time babak pertama.

“Alhamdulillah, kami berhasil meraih tiga poin, memastikan kemenangan, dan lolos ke babak 16 besar,” ujar CEO Inter Kediri, Tomi Ari Wibowo.

Baca juga : Produksi Ikan Air Tawar di Kabupaten Kediri Meningkat Signifikan, Ini Infonya

Tomi memuji para pemain yang mampu menjalankan taktik dengan tenang sepanjang pertandingan. Dominasi Inter Kediri terlihat dari sejumlah peluang yang mereka ciptakan. Sesuai instruksi pelatih, para pemain diimbau bermain rileks namun tetap fokus pada target kemenangan.

Meski sudah memastikan posisi di babak berikutnya, Inter Kediri tetap mengincar kemenangan di laga terakhir Grup F melawan Persenga Nganjuk. Tomi menyatakan bahwa mereka bertekad menyapu bersih kemenangan di fase grup, meski beberapa pemain kunci mungkin akan diistirahatkan.

“Kami tetap berusaha untuk menang dan kalau bisa mencetak banyak gol,” tegas Tomi.

Baca juga : Anggota DPRD Kota Kediri Eriyanto Djaya Saputra Gelar Jaring Aspirasi, Perbaikan Jalan, Layanan Kesehatan dan Subsidi Pendidikan Jadi Masukan Prioritas

Triple’s Kediri sempat memperkecil skor melalui gol Khadafi di masa tambahan waktu babak kedua. Namun, gol tersebut tidak cukup untuk mengubah hasil akhir pertandingan.

Asisten Pelatih Triple’s Kediri, M. Abdullah Choirul Umar, mengungkapkan bahwa absennya beberapa pemain kunci sangat memengaruhi performa tim. “Absennya pemain kunci berdampak pada dua gol yang tercipta untuk Inter Kediri. Kami sudah berusaha mengantisipasi, tapi ini adalah sepak bola,” katanya.

Choirul Umar menambahkan bahwa timnya mencoba bermain lebih terbuka di babak kedua untuk mengejar ketertinggalan. Meskipun hanya mampu mencetak satu gol, hal ini menjadi bahan evaluasi untuk pertandingan mendatang.

“Kami mencoba mencetak gol untuk mengejar ketertinggalan, meskipun itu tidak mudah,” tutup Choirul Umar.***

Reporter: Rizky Rusdiyanto

Editor : Hadiyin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *