Daerah  

KPU Tulungagung Terima Logistik Awal untuk Pilkada 2024

KPU Tulungagung Terima Logistik Awal untuk Pilkada 2024
Ketua KPU Tulungagung, Lutfi Burhani saat memberikan pernyataan terkait kedatangan logistik Pilkada 2024 (isal/Lingkar)

LINGKARWILIS.COM – Menjelang Pilkada 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tulungagung telah mulai menerima sejumlah logistik yang diperlukan.

Ketua KPU Tulungagung, Lutfi Burhani mengungkapkan pada Selasa (24/9) pihaknya menerima logistik berupa kotak suara dan segel tis sesuai kebutuhan.

Dari data menunjukkan bahwa KPU Tulungagung telah menerima 3.928 kotak suara dan 19.560 segel tis, yang diperoleh dari pengadaan KPU Pusat melalui sebuah perusahaan di Sidoarjo.

Lutfi menjelaskan setelah KPU Tulungagung menerima logistik, mereka mempekerjakan tenaga ahli untuk merakit kotak suara dalam waktu 10 hari ke depan sambil melakukan sortir untuk mendeteksi kerusakan.

Meskipun proses pengerjaan baru dimulai, Lutfi menjelaskan bahwa hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan logistik selama pengiriman.

Ia menegaskan bahwa jika ada kerusakan, pihaknya akan segera mendata dan mengusulkan penggantian ke KPU Pusat.

Lutfi menambahkan bahwa mereka sudah mengajukan permohonan ke KPU Pusat dan masih menunggu kedatangan logistik lainnya, termasuk surat suara.

“Logistik yang tidak berkaitan dengan paslon sudah dilakukan pengadaan namun belum semua datang. Memang pengirimannya dilakukan secara bertahap,” pungkasnya.

Reporter : Mochammad Sholeh Sirri
Editor : Shadinta Aulia Sanjaya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *