Kediri, LINGKARWILIS.COM – Seorang pengendara motor bernama Bayu Aji Santoso (22), warga Kelurahan Legen, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas di depan Kantor Kecamatan Papar, Kabupaten Kediri, pada Selasa (14/1/2025) malam.
Kapolsek Papar, Iptu Djuri Winarto, menjelaskan bahwa peristiwa ini terjadi ketika korban yang mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi AE 3765 EH melaju dari arah timur ke barat.
Bayu Aji saat itu membonceng temannya, Asril Fairus (23), yang juga berasal dari Kelurahan Legen, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun.
“Di lokasi kejadian, ada dump truk yang sedang berhenti di pinggir jalan akibat pecah ban,” ujar Iptu Djuri, Rabu (15/1/2025).
Baca juga : BULOG Kediri Siap Serap Gabah dan Beras Berdasarkan HPP Baru
Korban diduga melaju dengan kecepatan tinggi dan kurang memperhatikan situasi jalan, sehingga tidak sempat menghindari truk yang parkir di sisi kiri jalan. Akibatnya, motor yang dikendarainya menabrak bagian belakang truk yang menghadap ke arah barat.
“Pengendara motor mengalami luka parah dan meninggal dunia di lokasi kejadian,” jelas Iptu Djuri.
Sementara itu, Asril Fairus, teman yang dibonceng korban, mengalami luka-luka dan telah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
Baca juga : Polemik Lapangan Cakarsi, Kota Kediri, Warga Mendesak Kepastian Izin Penggunaan
Polisi segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah menerima laporan insiden tersebut. Saat ini, kasus kecelakaan telah dilimpahkan ke Unit Gakkum Satlantas Polres Kediri untuk proses penyidikan lebih lanjut.
“Dengan kejadian ini, kami mengimbau pengendara untuk lebih berhati-hati, terutama saat melaju di malam hari,” tutup Kapolsek Papar.***
Reporter: Rizky Rusdiyanto
Editor : Hadiyin