Kediri, LINGKARWILIS.COM – Persiapan Haul Gus Miek, perintis Dzikrul Ghofilin dari Ponpes Ploso, Mojo, Kediri, yang sedianya akan dilaksanakan 20 Juni 2024 terus dimatangkan.
Sebagai bagian dari persiapan tersebut, sepanjang jalan Kediri, Ploso menuju Tulungagung, sekitar 1 kilometer, telah terpasang 200 umbul-umbul.
“Besok, tanggal 18 Juni 2024, kami akan mulai memasang tenda sepanjang 1 kilometer dan ornamen lainnya seperti lampu dan karpet di tempat yang sama,” ungkap Hendra, salah satu panitia acara, kepada jurnalis lingkarwilis.com, Rabu (12/6/2024)
Pemasangan tenda bertujuan untuk memberikan kenyamanan bagi para peziarah. Untuk kelancaran acara, arus lalu lintas di jalan tersebut akan dialihkan ke jalur alternatif melalui jalan desa.
“Kami sudah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengalihkan arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan dan peziarah dapat mengakses lokasi dengan mudah,” tambah Hendra.
Warga setempat, seperti Yudi, menyambut baik persiapan ini dan berharap acara berjalan lancar.
“Kami sangat antusias dengan persiapan ini. Semoga Haul Gus Miek tahun ini berjalan lancar dan membawa manfaat bagi semua yang hadir,” ujar Yudi.
Untuk diketahui, diperkirakan, jumlah jemaah yang hadir saat haul akan mencapai dua kali lipat dari tahun sebelumnya, yaitu sekitar 60 ribu orang.
Pendataan rombongan jemaah dari seluruh Indonesia dilakukan melalui Koordinator Daerah (Korda) Semaan Alquran dan Dzikrul Ghofilin Moloekatan Gus Miek.
Untuk memastikan kelancaran acara, panitia telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian, Dinas Perhubungan, Satuan Polisi Pamong Praja, serta komponen masyarakat lainnya. Adip berharap semua rombongan tetap tertib berlalu lintas demi menjaga keselamatan dalam perjalanan.***
Repot : Agus Sulistyo Budi
Editor : Hadiyin