LINGKARWILIS.COM – Riyuka Bunga melalui akun instagram pribadinya secara resmi mengumumkan telah berpisah dengan suaminya Heri Horeh.
Menurutnya, dia sudah tidak sanggup dengan perbuatan yang telah dilakukan Heri Horeh karena telah melakukan kesalahan sama dan tidak bisa dimaafkan lagi.
Walaupun sudah berpisah, Riyuka Bunga dan Heri Horeh masih terlibat dalam beberapa proyek sehingga mau tidak mau mereka harus menyelesaikan pekerjaan tersebut ditengah konflik yang sedang terjadi.
Dalam unggahan Instagram story pada Kamis, 13 Juni, Riyuka Bunga menjelaskan bahwa dirinya muak melihat wajah Heri Horeh tetapi harus dipaksakan karena berkaitan dengan pekerjaan.
“Ada beberapa kerjaan yang harus dikerjaain berdua karena sudah deal sebelum ada kejadian ini. Astaghfirullah liat mukanya aja mager gua.” Kata Riyuka.
Ini Isi Percakapan Heri Horeh dengan Wanita Lain yang Bikin Riyuka Bunga Minta Cerai, Loh Kok Bisa?
Sedangkan dalam Instagram story Heri Horeh pada Rabu,12 Juni dia hanya mengunggah video beberapa detik Riyuka sedang syuting dalam sebuah podcast.
Diketahui mereka memutuskan berpisah karena adanya perempuan lain dalam rumah tangga. Riyuka merasa tidak bisa mempertahankan rumah tangganya karena kejadian ini sudah terjadi dua kali.
Kejadian pertama pernah dilakukan Heri tahun 2022, kemudian dengan wanita berbeda di tahun 2024 dia mengulangi kesalahannya lagi bersama perempuan masa lalu.
Hal itu terbongkar ketika Riyuka menemukan isi percakapan mesra suaminya dengan teman masa lalunya itu di Whatsapp.
Heri beberapa kali menggoda teman masa lalunya itu, mengatakan kalau dulu bisa pacaran dengannya tidak akan mencari yang lain.
“Ya kalo, udah pacaran sama lo udah nggak nyari-nyari lagi lah. Kan gua putus terus sama Gina, cere baru sama Bunga, karena males pacar2an, wkwkw. Sekarang udah nggak boleh ketemu lu ya? Tanya Heri pada perempuan itu di WA.
Diantara semua percakapan yang dibagikan Bunga, dia menampilkan salah satu percakapan yang menurutnya paling sakit.
Dalam percakapan tersebut, Heri mengatakan masih ada rasa naksir dengan perempuan tersebut.
“Tapi kayanya deg-degannya masih kaya dulu deh, wkwk” Kata Heri.
Pada tahun 2012, Heri pernah dekat dengan perempuan lain itu mereka juga pernah bertemu tetapi tidak pernah menjalin hubungan asmara.
Editor: Shadinta Aulia Sanjaya