Blitar, LINGKARWILIS.COM – Arema FC akan menjamu PSBS Biak dalam lanjutan pekan ke-16 Liga 1 di Stadion Supriyadi, Blitar, Sabtu (21/12). Pertandingan ini menjadi krusial bagi kedua tim yang sama-sama membutuhkan poin penuh untuk memperbaiki posisi di klasemen.
Tim tamu, PSBS Biak, tiba di Kota Blitar pada Jumat (20/12) pagi dan langsung menjajal lapangan. Para pemain juga mengadakan latihan ringan untuk mempersiapkan fisik dan mental.
“Kami sudah mencoba lapangan dan semuanya baik. Pemain siap bertanding besok. Ini akan menjadi laga yang panas,” ujar pelatih PSBS Biak, Emral Abus, usai latihan.
Baca juga : Penyerapan Pupuk Subsidi di Kabupaten Kediri Maksimal di Akhir Tahun 2024
Emral mengakui bahwa Arema FC bukan lawan yang mudah. Sebagai salah satu tim berpengalaman, Arema memiliki rekam jejak yang kuat, baik di Liga 1 maupun turnamen seperti Piala Presiden.
“Kami menganggap semua lawan berat, termasuk Arema. Untuk itu, kami harus meraih poin,” tegasnya.
Pertandingan ini menjadi sangat penting bagi kedua tim. Dengan PSBS Biak hanya terpaut satu poin di bawah Arema, kemenangan akan membuka peluang untuk memperbaiki posisi di papan klasemen.
Baca juga : Satpol PP Kabupaten Kediri Amankan 10 Botol Miras di Dua Warung Eks Lokalisasi
“Selisih poin sangat tipis, jadi kami harus memanfaatkan laga ini untuk bangkit,” tambah Emral.
Terkait pergantian pelatih kepala di kubu Arema FC, Emral memilih untuk tidak banyak berkomentar. “Dalam pertandingan, selalu ada tiga kemungkinan: menang, seri, atau kalah. Kami siap menghadapi semuanya, tetapi tetap berusaha untuk menang,” pungkasnya.***
Reporter: Aziz Wahyudi
Editor : Hadiyin