Kediri, LINGKARWILIS.COM – Kelompok Seniman Kota Kediri (KSKK) menggelar acara deklarasi di Jalan Panglima Sudirman, Alun-Alun Kota Kediri, Rabu (18/9/2024).
Acara yang dimulai pukul 14.00 WIB di depan Patung Mayor Bismo tersebut dalam rangka memperkuat dukungan terhadap pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Kediri,
Ketua Panitia acara deklarasi, Moch. Anas, menyampaikan, kehadiran para seniman untuk menunjukkan kepedulian mereka terhadap demokrasi dan dukungan terhadap pasangan calon.
Baca juga : Ratusan Siswa dari 22 SMA Ikuti Lomba Paduan Suara Tingkat Kabupaten Kediri, Ini Infonya
Harapannya, para seniman di Kota Kediri nantinya mendapatkan perhatian lebih, terutama terkait pembangunan gedung kesenian yang selama ini belum terwujud.
“Acara ini juga diharapkan mampu menciptakan semangat kebersamaan dan kolaborasi antara komunitas seni dan pemerintahan kota, yang nantinya dapat berkontribusi positif dalam pembangunan budaya dan seni di Kota Kediri.” katanya.
Acara deklarasi tersebut dimulai dengan pagelaran berbagai kesenian jaranan, diikuti aksi teatrikal dan pertunjukan musik yang menambah kemeriahan suasana.
Baca juga : KPU Kabupaten Kediri Siapkan 2348 TPS untuk Pilbup dan Pilgub 2024, Ini Infonya
Sementara itu acara tersebut dihadiri bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri, Vinanda dan Gus Qowim. Mereka menyampaikan apresiasi pada para seniman tersebut.***
Reporter: Agus Sulistyo Budi
Editor: Hadiyin