LINGKARWILIS.COM – Hidangkan menu masakan rumahan spesial supaya tidak bosan dengan menu yang itu saja.
Dengan bahan biasa, kamu juga bisa membuat menu masakan rumahan yang mewah yaitu dengan memperkuat rasanya menggunakan bumbu atau rempah-rempah.
Ada banyak sekali menu masakan rumahan yang bisa kamu masak sendiri di rumah sehingga tidak perlu menghabiskan banyak uang dengan membeli makanan di rumah.
Tidak perlu bingung, berikut ini inspirasi menu masakan rumahan diantaranya capcay dan ayam kecap.
Resep Masakan Rumahan
Capcay
Bahan:
100 gr kembang kol
150 gr brokoli
5 buah jagung muda, potong serong
50 gr wortel
20 ekor udang kupas
3 siung bawang putih, cincang halus
2 siung bawang merah iris
Larutan maizena secukupnya
200 ml air
3 sdm minyak untuk menumis
Bumbu:
Secukupnya garam
1 setengah sdt kaldu jamur totole
Setengah sdt lada
Cara memasak:
- Tumis bawang putih dan bawang merah hingga berwarna kekuningan
- Masukkan udang dan wortel, tumis beberapa saat. Lalu masukkan brokoli dan kembang kol, tumis sampai tercampur rata
- Masukkan jagung muda, aduk lagi lalu masukkan air
- Masak hingga mendidih dengan api sedang, tambahkan bumbu
- Lakukan tes rasa, terakhir beri larutan maizena sedikit demi sedikit hingga kentalnya pas
- Matikan api, angkat dan sajikan capcay selagi hangat.
Ayam kecap
Bahan
300 gram ayam potong
2 siung bawang putih
1 ruas jahe
200 ml air
5 buah cabai rawit
2 butir bawang merah
Merica bubuk secukupnya
2 sendok makan kecap manis
Minyak goreng secukupnya
1 sendok teh gula pasir
Garam secukupnya
Langkah:
- Goreng ayam setengah matang, tiriskan
- Tumis bawang merah dan bawang putih, tambahkan jahe memar, irisan cabai hingga harum
- Beri garam dan merica bubuk, lalu tuang air
- Setelah mendidih, masukkan ayam. Tambahkan kecap dan gula pasir secukupnya
- Masak sampai ayam matang dan kuah menyusut hingga separuhnya
Itulah beberapa resep yang bisa menjadi inspirasi menu masakan rumahan simpel yang rasanya enak dan menggugah selera.
Editor: Shadinta Aulia Sanjaya