Monitoring Persiapan Rekapitulasi di PPK, Bawaslu Kota Kediri Pastikan Keamanan dengan Fasilitas CCTV

Monitoring Persiapan Rekapitulasi di PPK, Bawaslu Kota Kediri Pastikan Keamanan dengan Fasilitas CCTV
Rekapitulasi di PPK, Bawaslu Kota Kediri Pastikan Keamanan (Bidu)

Kediri, LINGKARWILIS.COM – Ketua Bawaslu Kota Kediri, Yudi Agung Nugraha, S.H., bersama Camat Mojoroto Bambang Tri Lesmono, Ketua PPK Mojoroto Marsaid, dan Waka Polsek Mojoroto AKP Wilu Suwandoko, melakukan monitoring kesiapan tempat rekapitulasi dan penyimpanan kotak suara di Kecamatan Mojoroto, Kamis (28/11/2024).

Langkah ini dilakukan untuk memastikan proses rekapitulasi di tingkat kecamatan pada Jumat (29/11/2024) berlangsung aman dan lancar.

Yudi menekankan pentingnya pemasangan CCTV di lokasi penyimpanan kotak suara.

Baca juga : Paslon FREN Sampaikan Ucapan Selamat Atas Kemenangan Vinanda dan Gus Qowim, Bunda Fey : Ini Sudah Takdir untuk Kebaikan Kota Kediri

“Fasilitas CCTV sangat diperlukan untuk memantau keamanan proses rekapitulasi. Kami meminta pihak kecamatan segera memasangnya jika belum tersedia,” tegasnya.

Selain itu, ia juga menyoroti potensi kendala seperti kebocoran tempat penyimpanan akibat musim hujan. “Kami telah melakukan persiapan maksimal, termasuk mengantisipasi tempat penyimpanan yang terkena air. Semoga semua berjalan lancar,” tambah Yudi.

Waka Polsek Mojoroto, AKP Wilu Suwandoko, menyatakan kesiapan jajarannya untuk mendukung keamanan selama rekapitulasi. “Dengan adanya CCTV, pengawasan dapat dilakukan lebih efektif sehingga proses rekapitulasi dapat berjalan tanpa hambatan,” ujarnya.

Baca juga : Unggul Hitung Cepat, Sugiri Sancoko – Lisdyarita Deklarasikan Kemenangan di Pilbup Ponorogo

Selain di Mojoroto, monitoring juga dilakukan di Kecamatan Pesantren dan Kecamatan Kota Kediri. Di Pesantren, proses akan dipusatkan di kantor kecamatan, sementara di Kecamatan Kota bertempat di kantor Kelurahan Semampir.

Yudi berharap seluruh persiapan selesai tepat waktu sehingga proses rekapitulasi di tingkat PPK pada 29 November 2024 dapat berjalan lancar dan tanpa kendala.***

Reporter: Agus Sulistyo Budi
Editor: Hadiyin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *