Pilkada Semakin Dekat, Polsek Ringinrejo Perketat Patroli Kewilayahan

Kediri, LINGKARWILIS.COM – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Kediri dan Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim) pada 27 November, Polsek Ringinrejo meningkatkan patroli kewilayahan. Langkah ini dilakukan guna mencegah tindak kejahatan dan menjaga keamanan selama masa pemilu.

Kapolsek Ringinrejo, AKP Diyan Purwandi, melalui Kanit Reskrim Aipda Andi Yudho, menjelaskan bahwa patroli fokus di wilayah perbatasan Kediri-Blitar, terutama pada dini hari. Selain itu, petugas juga mengajak warga yang ditemui saat cangkrukan untuk berdiskusi dan menyampaikan pesan tentang pentingnya menjaga pemilu damai.

“Kami menyampaikan kepada warga agar menjaga kondusivitas lingkungan, menjunjung nilai kebersamaan meskipun ada perbedaan pilihan. Melalui patroli dan sambang, kami ingin mengajak warga untuk berdialog langsung,” ujar Yudho.

Baca juga : Kecakapan dan Wawasan Luas, Juan Shantiko Jadi Duta Genre Nasional Asal Kediri

Patroli juga dilakukan di jalur sepi antardesa untuk mencegah balap liar dan aktivitas geng motor. Langkah ini bertujuan menciptakan rasa aman bagi masyarakat Ringinrejo menjelang pemilu.

“Kami akan terus berkomunikasi secara intens dengan masyarakat, memastikan wilayah Ringinrejo aman selama Pilkada dan Pilgub. Patroli juga difokuskan pada obyek vital yang ada di wilayah kami,” tambah Yudho.

Upaya ini diharapkan dapat menjaga situasi tetap kondusif dan meningkatkan keamanan, sehingga proses demokrasi di wilayah Kabupaten Kediri dapat berjalan lancar.***

Reporter: Bakti Wijayanto

Editor : Hadiyin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *