Blitar, LINGKARWILIS.COM – Makam umum di Desa Birowo, Kecamatan Binangun, Kabupaten Blitar yang hancur diterjang banjir menjadi perhatian khusus bagi jajaran Polres Blitar. Puluhan anggota kepolisian bersama warga bergerak cepat memperbaiki makam yang rusak akibat bencana pada Minggu (1/12).
Dipimpin oleh Kepala Unit Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan, dan Patroli (Turjawali), Iptu Celvin D. Samosir, personel Polres Blitar menggunakan cangkul, sekop, dan gerobak untuk merapikan kembali area makam. Mereka bahu-membahu menata nisan dan makam yang porak poranda.
“Meski hanya makam, ini sangat berarti bagi keluarga yang ditinggalkan. Sebagai bentuk kepedulian, kami tergerak untuk membantu menatanya kembali,” ujar Iptu Celvin, Senin (9/12).
Kegiatan ini melibatkan perangkat desa, masyarakat setempat, dan anggota Satlantas Polres Blitar. Bersama-sama, mereka membersihkan puing-puing yang berserakan, memperbaiki makam yang rusak, dan mengembalikan area pemakaman agar layak digunakan kembali.
“Kami merasa terpanggil untuk membantu masyarakat, terutama dalam kondisi darurat seperti ini. Dengan semangat gotong royong, kami berharap dapat meringankan beban warga yang terdampak,” tambah Iptu Celvin.
Warga Desa Birowo menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian Polres Blitar. Bantuan yang diberikan tidak hanya berupa tenaga, tetapi juga memberikan semangat kepada masyarakat untuk bangkit setelah bencana.
Baca juga : Patroli Skala Besar, Polisi Temukan Puluhan Pendekar Silat di Kediri
“Sinergi antara polisi dan warga seperti ini sangat membantu, terutama dalam situasi sulit,” ungkap salah satu warga.
Selain menjaga ketertiban lalu lintas, upaya Polres Blitar ini menjadi bukti kepedulian sosial yang tinggi terhadap masyarakat, khususnya saat menghadapi dampak bencana.***
Reporter: Zizhan Al Faqih
Editor: Rahma Indra