Sebanyak 77 Pelajar Kabupaten Kediri Terpilih Sebagai Anggota Paskibra 2024

Sebanyak 77 Pelajar Kabupaten Kediri Terpilih Sebagai Anggota Paskibra 2024
Sebanyak 77 Pelajar Kabupaten Kediri Terpilih Sebagai Anggota Paskibra 2024 (Bakti)

Kediri, LINGKARWILIS.COM  – Sebanyak 77 pelajar dari SMA/SMK/MA Kabupaten Kediri telah resmi ditetapkan sebagai anggota Paskibra Kabupaten Kediri 2024. Terdiri dari 39 pelajar putra dan 38 pelajar putri, mereka akan terbagi dalam kelompok 17, kelompok 8, dan kelompok 45.

Dua di antaranya, Ruly Putra Bhakti dan Aura Cahya Agustina dari SMA Negeri I Papar, terpilih sebagai Paskibra tingkat Provinsi Jawa Timur.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Kediri, Yuli Murwantoko, melalui Nugroho Hari Prastowo SP, MM, Kepala Bidang Ideologi Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa (IWKKB) Bakesbangpol Kabupaten Kediri, menyatakan bahwa saat ini Paskibra Kabupaten Kediri sedang dalam proses pemusatan latihan.

Baca juga : Aksi Pengerusakan Pagar Alun-Alun Kota Kediri Dilaporkan ke Polisi, Ini Komentar kepala Inspektorat

“Mereka ini masuk program penguatan ideologi Pancasila dan Karakter Kebangsaan serta Pembentukan Paskibra 2024. Proses seleksi telah berlangsung sejak Maret lalu dari 1000 peserta dan menyisakan 77 peserta,” ujar Nugroho.

Nugroho menambahkan, berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 51 Tahun 2022 tentang Program Paskibraka, pembentukan Paskibraka tidak hanya untuk tugas menaikkan dan menurunkan bendera pusaka pada peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, tetapi juga menjadi program pengkaderan calon pemimpin bangsa yang berkarakter Pancasila.

“Sistem pembinaan dalam pemusatan pendidikan dan pelatihan terdiri dari pembelajaran aktif ideologi Pancasila, pemantapan nilai wawasan kebangsaan, pelatihan kepemimpinan, pelatihan baris-berbaris, serta pengasuhan untuk membentuk generasi yang tangguh, mandiri, dan berkarakter Pancasila. Dengan pola pembinaan tersebut, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mengenai kebangsaan,” jelas Nugroho.

Dengan demikian, para Paskibraka diharapkan siap menjadi calon pemimpin bangsa masa depan yang memiliki jiwa nasionalisme dan berjiwa Pancasila.***

Reporter : Wijayanto

Editor : Hadiyin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *