Dalam hal ini, Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri mengimbau kepada warga Kabupaten Kediri untuk memperhatikan kondisi cuaca saat ini dan tidak mengabaikannya, karena hal tersebut dapat mempengaruhi kondisi kesehatan tubuh, terutama saat tubuh sedang lemah.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri, dr. Ahmad Khatib, berharap agar warga tidak mengabaikan kesehatan saat memasuki musim kemarau dengan cuaca ekstrem seperti sekarang. Untuk menjaga kondisi tubuh tetap sehat, Khatib menyarankan agar warga memperbanyak konsumsi air putih.
Selain itu, Khatib juga mengingatkan agar warga waspada terhadap infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) yang bisa disebabkan oleh debu saat cuaca panas.
“Ketiga jenis penyakit ini biasanya sering terjadi selama musim cuaca ekstrem. Oleh karena itu, harus diwaspadai dan tidak mengabaikan kesehatan saat cuaca ekstrem. Penting juga untuk melindungi diri saat keluar rumah dengan menggunakan topi atau payung untuk menghindari paparan langsung sinar UV,” tambahnya.***
Editor : Hadiyin