Polisi Selidiki Penarikan Mobil Paksa oleh Debt Collector di Pasar Berbek

Polisi Selidiki Penarikan Mobil Paksa oleh Debt Collector di Pasar Berbek
Kasat Reskrim Polres Nganjuk, AKP Julkifli Sinaga (Inna)

Nganjuk, LINGKARWILIS.COM – SJ, seorang debitur, melaporkan kejadian tak menyenangkan yang dialaminya akibat tindakan debt collector (DC) dari PT Dipo Star Finance.

Mobil Mitsubishi Expander yang ia kendarai ditarik secara paksa di depan Pasar Berbek, Nganjuk, setelah ia diketahui menunggak cicilan selama enam bulan.

Kasat Reskrim Polres Nganjuk, AKP Julkifli Sinaga, menjelaskan bahwa penarikan kendaraan dilakukan oleh KSD, seorang DC dari Kediri, berdasarkan surat tugas yang diterbitkan oleh PT Solusi Prima Utama.

Baca juga : Terkait Prioritas Kerja Wali Kota Kediri Terpilih, Azhari, Politikus Senior Partai Demokrat Tekankan Urusan Pendidikan dan Infrastruktur

“Pelapor telah menandatangani Berita Acara Serah Terima (BAST) saat kendaraan ditarik. Namun, masalah timbul karena mobil tersebut langsung dilelang tanpa ada koordinasi lebih lanjut dengan pelapor,” jelas AKP Julkifli pada Minggu (19/1/2025).

Polres Nganjuk telah memanggil sejumlah saksi, termasuk perwakilan PT Dipo Star Finance dan debt collector terkait. Namun, PT Solusi Prima Utama selaku pihak yang memberikan tugas kepada DC belum memenuhi undangan pemeriksaan.

“Kami juga akan berkoordinasi dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk mendalami prosedur yang dilakukan pihak finance dan debt collector, memastikan tidak ada pelanggaran aturan,” tambahnya.

Baca juga : Kuota Pupuk Bersubsidi di Kabupaten Kediri 2025 Meningkat Signifikan

Kejadian ini bermula pada 13 November 2024 di depan Pasar Berbek. Saat itu, kendaraan SJ ditarik tanpa pemberitahuan yang jelas, memicu laporan ke pihak kepolisian.

“Langkah-langkah penyelidikan terus dilakukan. Penyidik telah memanggil pelapor, saksi, dan pihak terkait untuk mendapatkan kejelasan kasus ini,” pungkas AKP Julkifli.***

Reporter: Inna Dewi Fatimah

Editor : Hadiyin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *