Ponorogo, LINGKARWILIS.COM – Seorang gadis berinisial Ranum (22), Warga Desa Wates Kecamatan Jenangan menjadi korban aksi begal payudara usai pulang halal bihalal. Bahkan korban sempat terjatuh dari sepeda motornya karena berani melawan. Kejadian yang sempat terekam tersebut viral di dunia maya.
Saat dikonfirmasi wartawan Kapolsek Jenangan Iptu Amrih Widodo membenarkan kejadian aksi begal payudara tersebut. Dimana lokasi kejadian tersebut berada di Desa Tanjungsari, Kecamatan Jenangan sekitar, Senin (15/4/2024) pukul 22.00 WIB.
“Kejadiannya tadi malam sekitar pukul 10 malam, korban diketahui baru pulang dari halal bihalal,” ungkap Iptu Amrih, Selasa (16/4/2024).
Baca juga : Masuk Kerja Hari Pertama, PJ Wali Kota Kediri Zanariah Gelar Halal Bihalal
Kronologi kejadian tersebut bermula ketika korban pulang dari acara halal bihalal, sesampainya di Desa Tanjungsari korban merasa dibuntuti oleh seseorang pria dengan mengendarai sepeda motor.
Tak berselang lama, tiba tiba laki laki yang belum diketahui identitasnya tersebut memegang bagian vital tubuh korban.
“Memang kondisi saat itu sudah gelap di sekitar lokasi kejadian dan sudah memasuki area persawahan,” paparnya.
Korban yang merasa dilecehkan lalu mencoba melawan, namun pelaku langsung mendorong korban hingga terjatuh dari sepeda motornya dan terkapar.
Baca juga :Soal Program Korporasi Sapi, Ketua DPRD Kabupaten Kediri : Akan Kami Tanyakan Progresnya
Tak sampai disitu, pelaku kembali melancarkan aksinya dan menendang korban hingga terseret.
Akibatnya korban mengalami sejumlah luka mulai dari kepala hingga hingga kaki.
Sedangkan pelaku langsung kabur ke arah timur dengan kecepatan tinggi.
“Pertama jatuh. Habis itu pelaku ke arah timur, korban bangun mencari kunci dan hp, karena takut korban ke arah barat, selang beberapa menit. Pelaku datang lagi menendang 2 kali dan korban jatuh terseret,” terang Kapolsek.
Lebih lanjut, peristiwa tersebut saat ini sudah ditangani oleh Polsek Jenangan. Pun korban sudah membuat laporan atas kejadian tersebut.
Sedang pelaku saat ini masih dalam penyelidikan, pihaknya juga sudah mengamankan CCTV di sekitar lokasi kejadian.
“Pelaku masih kami cari, CCTV sudah kami amankan, ciri ciri kendaraan pelaku juga mengarah,” pungkasnya.***
Reporter : Sony Dwi Prastyo
Editor : Hadiyin