Jakarta LavAni Kunci Kemenangan Kedua, Tundukkan Samator Tanpa Balas di Final Four Proliga 2025

Jakarta LavAni Kunci Kemenangan Kedua, Tundukkan Samator Tanpa Balas di Final Four Proliga 2025
pemain voli kedua tim saat bertanding di final four putaran pertama di GOR Jayabaya Kediri (ist)

KEDIRI, LINGKARWILIS.COM – Jakarta LavAni Livin’ Transmedia tampil superior di laga Final Four putaran pertama Proliga 2025. Bertanding di GOR Jayabaya Kota Kediri, Minggu malam (20/4/2025), tim asuhan Erwin Rusni menundukkan Surabaya Samator dengan skor telak 3-0 (25-14, 25-14, 25-22).

Kemenangan ini menjadi yang kedua bagi LavAni, setelah sebelumnya sukses mengalahkan Palembang Bank Sumsel Babel. LavAni tampil impresif dengan barisan pemain bintang seperti Renan Buiatti, Taylor Sander, Hendra Kurniawan, Boy Arnez, dan Malizi yang tak memberi ruang bagi lawan untuk berkembang.

Set pertama dan kedua berlangsung mutlak untuk LavAni, unggul jauh di awal dan menjaga keunggulan hingga akhir. Samator baru mampu memberi perlawanan di set ketiga ketika LavAni menurunkan tempo dengan memainkan pelapis seperti Jason Nataneil dan Daffa Naufal. Namun, hasil akhir tetap berpihak pada LavAni.

Baca juga : Disnaker Kabupaten Kediri Tegaskan Tidak Ada Warganya yang Jadi Korban TPPO

Kekalahan ini menambah daftar buruk Samator yang sebelumnya juga tumbang dari Jakarta Bhayangkara Presisi. Tim legendaris dengan tujuh gelar Proliga itu kini berada di dasar klasemen tanpa satu poin pun.

Pelatih LavAni, Erwin Rusni, menyebut laga ini sebagai bagian dari strategi menghadapi laga-laga krusial berikutnya. “Kami manfaatkan pertandingan ini sebagai bahan evaluasi untuk menghadapi lawan-lawan selanjutnya,” ujarnya.

Sementara itu, manajer Surabaya Samator, Hadi Samator, mengakui timnya tampil di bawah performa. “Saya melihat faktor mental menjadi persoalan utama yang memengaruhi permainan anak-anak,” kata Hadi.

Baca juga : Pemkab Ponorogo Tangani Banjir Kota Lewat Normalisasi Dam dan Pembuatan Sudetan

Hingga saat ini, LavAni memimpin klasemen sementara dengan 6 poin, diikuti Bhayangkara Presisi (4), Bank Sumsel Babel (2), dan Samator (0). Selanjutnya, rangkaian pertandingan Final Four akan berlanjut di Semarang, Jawa Tengah, mulai 24 hingga 27 April 2025.***

Reporter : Rizky Rusydianto

Editor : Hadiyin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *