Kediri, LINGKARWILIS.COM – Dalam rangka mendukung percepatan penurunan stunting, TMMD Ke-122 TA. 2024 Kodim 0809/Kediri, bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Kediri, mengadakan sosialisasi bertema Workshop Olahan Makanan Sehat. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Desa Pagung, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri, pada Senin (21/10/2024).
Acara ini dihadiri oleh Ibu Fitri Heru Wahono (Pjs. Ketua TP PKK Kab. Kediri), Lettu Inf Iskak Sukarman (Perwira Koordinator Umum), drh. Titik Purwaningsih (Kepala Dinas Perdagangan Kab. Kediri), Anto Riyandoko (Camat Semen), serta beberapa perwakilan dari desa, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas.
Sebanyak 50 peserta, yang terdiri dari ibu rumah tangga keluarga stunting, kader PKK, dan penyuluh kesehatan di Desa Pagung, mengikuti kegiatan ini dengan narasumber Eko Budi Santoso dari Cv. Wiwaha Sarana Mulya.
Baca juga : Berburu Ayam di Hutan di Wilayah Blitar, Warga Wonosari, Malang, Tewas Tertembak Senapan Teman
Ibu Fitri Heru Wahono menjelaskan bahwa workshop ini merupakan bagian dari upaya mendukung program nasional penurunan stunting, dengan harapan mencapai zero stunting di Kabupaten Kediri.
“Melalui sosialisasi ini, kami berharap peserta dapat memanfaatkan pengetahuan tentang olahan makanan sehat dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Kediri, drh. Titik Purwaningsih, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah daerah dan Kodim 0809/Kediri.
Baca juga : Peluncuran Bakso Wura, Inovasi Wirausaha dan Kampanye Ramah Lingkungan di Kota Kediri
“Semoga workshop ini bermanfaat bagi warga Desa Pagung, terutama dalam mendukung upaya pemenuhan gizi keluarga,” katanya.
Lettu Inf Iskak Sukarman, sebagai perwakilan dari Satgas TMMD 122, menekankan pentingnya pemahaman mengenai makanan sehat untuk pemenuhan gizi yang tepat, terutama bagi ibu hamil dan anak-anak, guna mencegah stunting.
“Kodim 0809/Kediri akan terus berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam upaya percepatan penurunan stunting,” pungkasnya.***
Editor : Hadiyin