KEDIRI, LINGKARWILIS.COM – Dalam rangka menjaga keamanan dan memperkuat sinergi di tengah masyarakat, Polsek Kediri Kota mengadakan kegiatan Curhat Kamtibmas di Café Gili Padi, Jalan Tembus Kaliombo, Kota Kediri, Rabu (18/6/2025). Hadir mendampingi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kaliombo, Aipda Andrey V.M., bersama Babinsa setempat.
Kapolsek Kediri Kota Kompol Ridwan Sahara hadir menyapa masyarakat bersama Lurah Kaliombo Drs. Haryono, tokoh masyarakat yakni AKBP (Purn) Akik Subeki, TRC Kelurahan Kaliombo Bapak Sentot, Karang Taruna, tokoh agama, serta jajaran Ketua RW, RT, dan warga sekitar.
Dalam dialog terbuka tersebut, Aipda Andrey sempat menyampaikan sejumlah isu krusial yang perlu diwaspadai masyarakat, seperti maraknya pencurian kendaraan bermotor (curanmor), modus penipuan berkedok investasi, serta potensi gesekan antar perguruan silat yang sering meningkat menjelang datangnya Bulan Suro khususnya saat tradisi sasahan digelar.
Baca juga : KPPN Kediri Tegaskan Komitmen Kawal APBN Lewat Sistem SAKTI yang Aman dan Transparan
“Kami mengajak seluruh warga untuk aktif menjaga keamanan lingkungan. Jangan sampai kegiatan sasahan justru memicu konflik. Kerukunan harus kita utamakan,” tegas Aipda Andrey.
Isu keamanan pos kamling juga menjadi bahasan utama, termasuk pentingnya pemahaman masyarakat terhadap Undang-Undang ITE. Aipda Andrey mengingatkan agar warga bijak bermedia sosial dan tidak mudah terprovokasi oleh hoaks, isu SARA, maupun ajakan yang berpotensi memecah belah persatuan.
Diskusi berlangsung dalam suasana santai dan terbuka. Seluruh elemen masyarakat menyatakan komitmen untuk menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan. Kegiatan berjalan aman, lancar, dan kondusif hingga selesai.***
Reporter: Agus Sulistyo Budi
Editor: Hadiyin