Daerah  

Polsek Sukorejo Kota Blitar Tangkap Pencuri Kambing, Ini Identitasnya

Spesialis Curwan Asal Blitar Ditangkap Polsek Sukorejo, Polisi Sita Uang dan Motor
Tersangka kasus curwan sesaat usai ditangkap dan barang bukti. (Ziz)
Blitar, LINGKARWILIS.COM, Petugas Unit Reskrim Polsek Sukorejo Kota Blitar menangkap pelaku pencurian spesialis hewan alias curwan berinisial SBH (38) warga Dusun Tambakboyo, Desa Sumber, Kecamatan Sanankulon, Kabupaten Blitar.

Kapolsek Sukorejo, Kompol Imam Subechi  menuturkan, pada penyidik, SBH mengaku mencuri kambing kemudian juga burung kenari.

“Barang bukti selain uang hasil penjualan, juga motor yang digunakan menjalankan aksinya kami sita,” katanya, Rabu (25/10).
Pengembang Perumahan Nakal di Kota Kediri Juga Merugikan Wakil Rakyat Secara Politis, Ini Komentar Ketua Komisi C

Terungkapnya kasus pencurian itu, kata  Imam Subechi  setelah saksi saat sekitar pukul 10.00 melihat pria dengan ciri – ciri mengendarai sepeda motor Honda Supra warna merah putih, pakai topi warna hitam, pakai baju kaus warna abu – abu dan pakai celana jeans warna biru keluar dari area lokasi kandang kambing milik Ngabas (30), warga Jalan Kalimas Kota Blitar.

Saat itu tersangka membawa satu ekor kambing warna coklat putih. Awalnya saksi tidak merasa curiga dengan perbuatan tersangka.

Itu karena saksi mengira waktu itu situasi dalam keadaan sepi. Tersangka membawa kambing korban menuju ke arah timur dengan tergesa-gesa.

SMPN 2 Tulungagung Tarik Sumbangan ke Wali Siswa, Nilainya Ratusan Ribu, Ini Alasannya

“Tidak lama kemudian saksi diberitahu oleh korban kalau satu ekor kambing jantan warna bulu hitam putih miliknya telah hilang,” katanya.

Akhirnya, Misbakhun Muzalin (31) anak korban, segera mengejar ke arah timur. Namun saksi kehilangan jejak pelaku sehingga atas kejadian itu korban mengalami kerugian sekitar Rp 3 juta.

“Tak lama kemudian, ada warga menangkap pelaku tetapi kasus lain. Kasusnya pencurian burung kenari,” katanya.

Nah, dari situlah diketahui jika tersangka tak hanya mencuri burung tetapi juga kambing. Akhirnya langsung dibawa ke kantor Polsek Sukorejo.

Untuk pencurian burung kenari milik Pipit Sumarsana (39) warga Jalan Kalimas Kota Blitar. Pencurian pada Minggu (22/10).

“Dalam penyelidikan diketahui selain kenari juga kambing,” pungkasnya.****

Reporter : Abdul Aziz Wahyudi
Editor : Hadiyin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *