LINGKARWILIS.COM – Pemerintah Kabupaten Jombang mencetak prestasi gemilang dengan membawa 17 UMKM unggulan ke Mix ASEAN Products International Exhibition 2024 di Annajat Complex, Brunei Darussalam.
Kegiatan yang berlangsung dari 25 Desember 2024 hingga 1 Januari 2025 ini membuka pintu lebar bagi produk lokal Jombang menuju pasar global.
Aneka sambal, kemeja batik pria, hingga tas dan kimono berbahan eco print menjadi favorit pengunjung, berkat kombinasi kemasan menarik, strategi pemasaran efektif, dan harga kompetitif.
Bahkan, beberapa produk telah mendapat repeat order, termasuk terasi karya penyandang disabilitas yang sedang dalam tahap negosiasi.
Kronologi Insiden Tragis di Barbershop Jombang, Seorang Pria Tewas Bersimbah Darah!
“Sukses ini didukung oleh kemasan menarik, strategi pemasaran efektif, dan harga kompetitif di pasar Brunei,” ujar Irnie Victorynie Teguh Narutomo, Pj Ketua Tim Penggerak PKK Jombang, dalam rapat evaluasi.
Keberhasilan ini tak berhenti, nantinya pada Februari 2025, pengusaha Brunei dijadwalkan berkunjung ke Jombang untuk mempererat kerja sama dan menjajaki peluang investasi baru.