Jombang, Lingkarwilis.com – Harga telur ayam yang masih cukup tinggi membuat peternak ayam petelur di Jombang sumringah dan gembira sebab keuntungan yang mereka dapatkan lumayan besar. Untuk diketahui, harga telur ayam di pasaran kini masih di harga Rp 27.800 hingga Rp 28 ribu per kilogram.
Subhan, salah satu peternak ayam petelur di Desa Pojok Kulon, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang menuturkan, para peternak senang mendapat keuntungan yang berlipat.
“bersyukur banget dengan harga telur yang masih tinggi ini. ,” ucap pria 41 tahun ini saat ditemui di kandangnya, Senin (24/7) siang.
Subhan belum mengetahui pasti penyebab tingginya harga telur ayam, hanya saja bapak dengan satu anak ini mengira ada dua faktor. Diantaranya banyak pasokan yang menurun dan harga pakan ayam yang tak kunjung normal.
“Harga normalnya di tingkat peternak sekitar 23 hingga 24 ribu per kilogram,” bebernya.
Subhan mengaku kandang miliknya berisi sekitar 500 an ekor ayam petelur. Dalam setiap harinya, ia mampu memanen 20 hingga 30 kilogram telur. Per kilogramnya dibanderol dengan harga Rp 27.800 rupiah.
Tingginya harga telur membuatnya mampu meraup omset 800 hingga satu jutaan rupiah dalam setiap harinya.***
Reporter : Taufiqur Rachman
Editor : Hadiyin