Nganjuk, LINGKARWILIS.COM – Polres Nganjuk kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui penanaman jagung di lahan seluas dua hektar.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program penanaman 1 juta hektar jagung secara serentak di Indonesia dan dipusatkan di hutan petak 224 B, RPH Ngluyu, BKPH Wengkal, KPH Nganjuk, tepatnya di Dusun dan Desa Ngluyu, Kecamatan Ngluyu, Kabupaten Nganjuk.
Kapolres Nganjuk, AKBP Siswantoro, menyatakan bahwa kegiatan ini menjadi langkah nyata Polres Nganjuk dalam mendukung kebijakan pemerintah, sekaligus sebagai bentuk sinergi dengan dinas terkait seperti Dinas Pertanian, Perhutani, Bulog, dan berbagai pihak lainnya.
Baca juga : Musim Hujan, Harga Cabai di Kabupaten Kediri Turun Drastis
“Ini adalah upaya konkret untuk memperkuat ketahanan pangan nasional. Kami berharap hasil panen jagung ini dapat berkontribusi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya di wilayah Nganjuk,” ujar AKBP Siswantoro, Rabu (22/1/2025).
Senada dengan hal terseb ut, Kabag SDM Polres Nganjuk, Kompol Burhanudin, menekankan pentingnya gotong royong dan sinergi antara Polri, Forkopimda, Dinas Pertanian, Perhutani, pemerintah desa, dan masyarakat.
“Keterlibatan berbagai pihak mencerminkan semangat bersama dalam mendukung program nasional ini,” kata Kompol Burhanudin.
Baca juga : Edukasi Pencegahan PMK pada Ternak Kambing di Kediri
Diharapkan, hasil penanaman jagung yang dilakukan hari ini dapat optimal dengan penerapan metode penanaman, pemupukan, dan perawatan yang tepat, serta didukung oleh kondisi cuaca yang mendukung.***
Reporter: Inna Dewi Fatimah
Editor : Hadiyin